Kepsek SMP N 2 Pandan Nauli Apresiasi Polres Tapteng Lakukan Sosialisasi Bahaya Narkoba Kepada Pelajar

Tapanuli Tengah | SinarlintasNews.com – Giat Polres Tapteng tentang Sosialisasi Bahaya Narkoba di Sekolah SMP N 2 Pandan Nauli, mendapat Apresiasi dan ucapan terima kasih dari Kepala Sekolah SMP N 2 Pandan Nauli, Nur Ekvan Santoso.

Hal tersebut disampikan Nur Ekvan Santoso kepada SinarlintasNews.com usai Kapolres Tapteng melaksanakan Sosialisasi Bahaya Narkotika di SMP N 2 Pandan, sembari menyampaikan permohonan maaf pada saat kegiatan saya tidak bisa hadir karena masih dalam kondisi kurang sehat.

 

Menurutnya, kegiatan ini merupakan bagian dari program Pencegahan, Pemberantasan Dan Penyalahgunaan Peredaran Narkoba sehingga harus disampaikan kepada generasi muda sedini mungkin.

“Kegiatan sosialisasi narkoba ini sangat bermanfaat, sehingga anak-anak dapat memahami bahaya narkoba dan akibatnya sehingga para siswa tidak menjadi korban dari penyalahgunaan narkoba,” ujar Nur Ekvan Santos.

Selain itu, Kepala Sekolah SMP N 2 Pandan juga berharap kepada Polres Tapteng juga dapat memberikan pemahaman dan bahaya penyalahgunaan lem kambing. Menurutnya penyalahgunaan lem kambing juga saat ini sudah semakin meningkat, dan berharap Pihak Polres Tapteng dapat memberikan solusi dan efek jera bagi para pengguna.

“Tentu ini sangat kita Apresiasi, dan harapannya kegiatan seperti ini kedepannya dapat dilakukan secara berkala dan kalau bisa juga tentang bahaya penyalahgunaan lem kambing. Karena sekarang ini banyak anak-anak kita temukan menggunakan lem kambing,” ujarnya.

Sebelumnya, Kapolres Tapanuli Tengah (Tengah) melalui Kasat Binmas, Iptu Dela Antomi melaksanakan Sosialisasi Bahaya Narkotika di SMP Negeri 2 Pandan Nauli Kecamatan Pandan, Kabupaten Tapanuli Tengah, Pada Senin (27/11/2023) sekitar pukul 07.30 WIB.

Sosialisasi bahaya Narkoba tersebut dihadiri oleh Wakil Kepala SMP Negeri 2 Pandan Nauli, Masrin Halawa, S.Pd, Personil Sat Binmas Polres Tapanuli Tengah, Para Guru dan Tenaga Pendidik SMP Negeri 2 Pandan serta siswa siswi.

Dalam arahannya, Iptu Dela Antomi menyampaikan materi bahaya dan efek samping dari beberapa jenis narkotika yang sering disalahgunakan oleh masyarakat maupun anak muda khususnya pelajar.

“Perilaku kecanduan biasanya dimulai dari hal hal paling kecil seperti merokok, mencoba menggunakan lem kambing hingga berani menyalahgunakan narkotika” Ucap Dela

Selain itu, Iptu Dela Antomi juga mengajak seluruh peserta yang hadir untuk bersama sama menghindari menjadi korban penyalahgunaan Narkotika yang dapat merusak diri sendiri, masyarakat, keluarga, masa depan dan nama baik sekolah selaku pelajar. (Jerry).

Sumber : Humas Polres Tapanuli Tengah



from Sinar Lintas News https://ift.tt/NromcLF

Comments

Popular posts from this blog

Polres Tapteng Gelar Deklarasi Pemilu Damai 2024

Semarakkan Penghujung Ramadhan, DPD KNPI Tapteng Bagikan Ratusan Takjil dan Buka Puasa Bersama

Pj Bupati Tapteng Elvin Elyas Nainggolan Tinjau Lokasi Banjir di Kecamatan Kolang